Beberapa waktu yang lalu temanku ingin mentraktirku makanan seafood, karena aku sendiri juga sudah kangen berat dengan kerang asam manis dan mumpung lagi ada yang mentraktir akhirnya dengan semangat 45 kami mencoba mencari beberapa rekomendasi tempat makan yang menyediakan seafood di Purbalingga.
Maklum saja sebagai daerah yang tidak memiliki kawasan pesisir, menu seafood di Purbalingga termasuk jarang yang menyediakan dalam daftar menu. Akhirnya kami memutuskan untuk makan di sebuah kedai yang khusus menyediakan menu seafood dan chinese food, yaitu di Kedai Sudi Mampir 63.
ALAMAT DAN JAM OPERASIONAL
Kedai ini terletak di Jalan Komisaris Noto Sumarsono, Purbalingga. Lebih mudahnya kedai tepat berada di belakang Taman Usman Janatin, Purbalingga dan persis berada di seberang Toko ABC Kitchen.
Kedai dengan dominan warna hijau ini buka setiap hari dari pukul 4 sore dan tutup pukul 10 malam. Saat kami mengunjunginya sekitar pukul 7 malam, kedai terlihat sangat ramai. Nampaknya, menu makan yang disediakan di Kedai Sudi Mampir sudah menjadi andalan para pecinta seafood di Purbalingga.
PILIHAN MENU
foto: menu gurameh asam manis dan udang saos tiram/eva oktafikasari/pelancongngapak |
Pertama kali melihat daftar menu, aku agak kecewa karena ternyata tidak ada kerang dalam daftar menu. Akhirnya kami memutuskan untuk memesan satu porsi udang saos tiram, gurameh asam manis, dua porsi nasi, es teh dan air es.
Sembari menunggu pesanan datang, aku mengamati menu lainnya. Sebenarnya ada banyak sekali pilihan menu yang bisa kamu pilih, seperti gurameh, udang, cumi, kepiting, dan nasi goreng seafood.
Menu chinese food yang tersedia seperti capcay kering dan kuah, lo mie, ifu mie, paklay kuah dan paklay cah, kwetiau, aneka bakmi, dan aneka olahan bihun.
Buat yang punya alergi seafood, kamu bisa memesan menu chinese food atau menu lainnya seperti aneka olahan ayam, bahkan tersedia juga menu kangkung hotplate.
Kedai Sudi Mampir termasuk dalam jajaran tempat makan legendaris dan favorit di kalangan masyarakat Purbalingga. Para koki andalan di kedai ini sudah terlihat sepuh, tetapi kemampuan memasaknya jangan diragukan lagi.
foto: menu udang/annisa medika m/pelancongngpak |
Pesanan datang, saatnya makan dan icip-icip nih. Untuk guramehnya asli enak banget, krispi sampe ke duri-durinya. Udangnya juga sebenarnya tidak kalah enak, tetapi ternyata aku alergi udang jadi terpaksa harus stop makan.
Sebelumnya aku sering makan seafood termasuk udang dan tidak ada masalah, makannya aku berani makan tanpa takut efek samping. Setelah makan udang pertama ternyata lidang dan mulutku gatal semua, berakhir bibir bengkak, tenggorokan terasa seperti ada yang mengganjal, dan gatalnya bukan main.
HARGA MAKANAN
foto: harga beberapa menu di kedai sudi mampir/eva oktafikasari/pelancongngapak |
Nah, untuk harga makanan di Kedai Sudi Mampir memang agak mahal tapi soal rasa memang juara. Menu kepiting dibanderol dari harga 140 ribuan sampai 200 ribuan, menu gurameh dibanderol seharga 125 ribuan, untuk udang di kisaran harga 67 ribuan, nasi goreng seafood dengan porsi yang sangat banyak dibanderol seharga 35 ribuan. Pokoknya untuk menu seafood rata-rata di atas 50 ribuan.
Untuk nasi satu porsi dihargai 5 ribu rupiah, dan untuk minuman karena kami hanya memesan es teh yang seharga 4 ribu dan air es seharga 2 ribu, jadi aku tidak tahu untuk harga minuman lainnya. Sebenarnya tidak masalah untuk menanyakan dulu harganya di kasir, karena memang tidak dicantumkan harga dalam daftar menu.
FASILITAS
Untuk fasilitas memang tidak tersedia toilet, untuk kebersihan tempat makannya bisa dikatakan bersih, tidak tersedia alat makan sumpit hanya ada garpu dan sendok, untuk tempat cuci tangan sudah tersedia satu di sebelah kedai, tempat parkirnya berada di tepi jalan raya depan kedai.
Post a Comment
Post a Comment